Memasuki Tahun Baru 1428 H: "Jadikan Diri Sebagai Muslim yang Terarah, Terencana, Mengutamakan Bukti dan Siap Berdakwah ---- Mari Kita Melaksanakan Puasa Asyura dan Tasu’a Di Bulan Muharram ini

Thursday, January 18, 2007

Sepenggal Tentang Dakwah


Kitalah dakwah itu..
Kitalah ruh perjuangan itu..
Kitalah pemenang seruan itu..
Karena kita dan dakwah laksana jasad dan ruh

Sudahkah komitmen itu kita niatkan untuk semua
amanah yang ada pada diri kita??
Sudahkah komitmen itu terpatri didalam hati??
Siapkah kita menjadi bukti hidup atas semua seruan
dakwah yang kita usung dan tegakkan??
Sungguh, itulah alasan utama ALLAH memberikan
kemenangan yang kita lantunkan dalam harap dan doa..
Jika belum, sadarlah kita belum lagi melakukan
apa-apa!!
Maka, kepada yang melemah bahkan terhenti,
Lihatlah didalam nurani..
Adakah cinta ALLAH kemilau disana??

Ketetapan akhir skenario perjuangan ini sepenuhnya
adalah hak ALLAH
Tapi kita punya peluang untuk membujukNYA
Dengan catatan, sudah sempurnakah amalan amanah kita??

Beruntunglah orang-orang yang memperbarui
semangatnya dalam setiap pergantian waktu
Menjaga niatnya dalam kebaikan
Dan
Menemukan ALLAH dalam setiap gerak langkahnya

Bukanlah dikatakan beriman, seseorang yang bagus
shalatnya, puasanya, zakat, dan ibadahnya saja
Melainkan mereka yang senantiasa memperhatikan
urusan umat Islam
Dan beramal untuk urusan tersebut

Jalan dakwah tidak ditaburi oleh bunga-bunga harum,
Tetapi merupakan jalan sukar dan panjang
Sebab, antara hak dan bathil ada pertentangan yang
nyata
Dakwah memerlukan kemurahan hati, pemberian,dan
pengorbanan tanpa mengharapkan hasil yang segera,
tanpa putus asa dan putus harapan!!

Dakwah ini jalan panjang
Keberhasilan akan diraih jika ia
Disusun oleh orang-orang cerdas..
Dirawat oleh orang-orang ikhlas..
Diperjuangkan oleh orang-orang pemberani..
Dipertahankan oleh orang-orang istiqamah..


No comments: