Memasuki Tahun Baru 1428 H: "Jadikan Diri Sebagai Muslim yang Terarah, Terencana, Mengutamakan Bukti dan Siap Berdakwah ---- Mari Kita Melaksanakan Puasa Asyura dan Tasu’a Di Bulan Muharram ini

Thursday, January 18, 2007

Ujian...

Kadang saya berfikir, selagi manusia itu hidup UJIAN datang silih berganti. Dan manusia pun sering kali, sadar ataupun tidak, akan mengeluh apabila ujian itu datang. Entah ujian itu berupa kesakitan, kegagalan, kekecewaan, kemiskinan dan kefaqiran. Tetapi manusia tidak pernah mengeluh ataupun gelisah apabila diuji dengan kekayaan, kebahagian, kecukupan dalam kehidupan dan kemewahan.
Dibenak ini, itu semua lumrah bagi seorang manusia…..saya, anda dan kita semua!

Tetapi berbahagialah manusia yang diuji dengan kesakitan, kegagalan, kekecewaan dan kemiskinan karena sesungguhnya mereka di dalam golongan yang dikasihi oleh Allah. Sahabat-sahabat Rasulullah saww suatu ketika menangis apabila mereka tidak diuji oleh Allah, kerana takut mereka telah hilang kasih sayang Allah.

Tetapi hari ini pada saat kita diuji……..

Ketika hati kita bertanya-tanya “mengapa saya yang diuji?” setelah semua perintahnya saya lakukan, larangnya saya jauhi maka teringatlah firman Allah…“Apakah manusia mengira bahwa mereka akan dibiarkan berkata, “Kami telah beriman,” sedangkan mereka tidak diuji? Dan sungguh kami telah menguji org2 sebelum mereka, maka sungguh Allah mengetahui org2 yg benar dan sungguh Dia mengetahui org2 yg dusta.” Surah Al-Ankabuut ayat 2-3

Ketika diri kita berkata “Mengapa saya tidak memperoleh apa yang saya inginkan?” maka jawabannya saya dapatkan di surah Al-Baqarah:216 Allah berfirman: “…boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal ia baik bagimu, dan boleh jadi kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu, Dan Allah mengetahui sedang kamu tidak mengetahui.”

Pada saat diri kita terasa lemah, nafsu telah mengalah, hidup terasa tidak berarti lagi maka renungilah ayat Allah: “Dan janganlah kamu lemah, dan jangan bersedih hati, padahal kamulah org2 yg paling tinggi (derajatnya), jika kamu beriman.”* Surah Al-Imran ayat 139

Ketika jiwa kita bertanya-tanya “Bagaimanakah saya harus menghadapi semua ujian ini” sesungguhnya Allah telah berfirman untuk kita: “Dan mohonlah pertolongan dengan sabar dan sholat; dan sesungguhnya sholat itu berat, kecuali atas orang-orang yg khusyu.” *Surah Al-Baqarah ayat 45

Tidak jarang dengan ujian yg kita peroleh, sering kali kita mencari seseorang entah itu keluarga, sahabat ataupun teman untuk bergantung, membagi duka dan mendapatkan kekuatan. Sedangkan Allah selalu bersama kita…..“Cukuplah Allah bagiku, tidak ada Tuhan selain Dia. Hanya kepada-Nya aku bertawakkal, dan Dia adalah Tuhan yang memiliki ‘arsy yang agung.” *Surah At-Taubah ayat 129

Terpulang dari semua itu, pada saat ujian itu terjadi yang ada dalam benak kita adalah “SAYA TIDAK MAMPU BERTAHAN LAGI!” maka ingatkanlah pada diri kita semua …… “Allah tiada membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya.” *Surah Al Baqarah ayat 286

“Ya Allah….. jika ujian ini untuk menguji keimananku, berilah aku kekuatan, keimanan dan ketaqwaan. Jika ujian ini untuk menghapus dosa-dosaku, berilah aku kesabaran dan keredhaan.”

No comments: